Sunday, February 24, 2019

Proposal atau Permohonan Bantuan Subsidi Peralatan TIK atau ICT







Nomor      :  421.2/023.010/IX/2013     
Lamp.      :  1 (satu) Berkas                               
Perihal      :  Permohonan Subsidi TIK



                Kepada Yth.
         Bapak Kepala Dinas Pendidikan
         Kabupaten Bogor
         Di
    Tempat

Sehubungan dengan adanya program pemberian bantuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk SD Negeri dan Swasta melalui Dana Alokasi Khusu (DAK)  Bidang Pendidikan Tanhun Anggaran 2013, dengan hormat kami mengajukan permohonan agar dapat memperoleh dana bantuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di sekolah kami. Melihat kondisi sekolah kami, bantuan tersebut akan kami gunakan dengan sebaik mungkin.

Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini kami sertakan profil sekolah, surat pernyataan, dan denash sekolah sebagai data pendukung.

Atas perhatian Bapak kami mengucapkan banyak terima kasih.

Ketua Komite Sekolah,
Kepala Sekolah,
SDN Kalipasir




M. Yusuf




Saripudin, S. Pd. I.MM
NIP. 196206101984121002






KATA PENGANTAR



            Puji Syukur Alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah SWT bahwa atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, Proposal usulan Permohonan Bantuan Peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Bidang Pendidikan Tahun Anggaran 2013 dapat terealisasikan, dengan tujuan untuk menciptakan kualitas proses dan hasil pembelajaran di SDN Kalipasir Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor melalui peningkatan kualitans sarana dan prasarana pendidikan.
            Proposal ini disusun sebagai bukti rencana optimaliasasi kegiatan peningkatan sarana dan prasarana melalui peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Bogor, dan sebagai bahan pertimbangan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor untuk memberikan bantuan Peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Tahun 2013.
            Kami menyadari bahwa proposal ini masih jauh dari sempurna khususnya dalam penulisan dan perumusan materi serta rencana anggaran biaya. Untuk itu mohon arahan lebih lanjut dan terima kasih.

Tim Penyusun

















BAB I
PENDAHULUAN
  1. Latar Belakang

Ditinjau dari segi mutu, pendidikan di SD Negeri KALIPASIR  UPT Pendidikan XXXIX Kecamatan Leuwisadeng termsuk baik. Perolehan dari lulusan dari tahun ke tahun mencapai rata- rata diatas 7,25. Hal ini tidak terlepas dari doa dan perjuangan dari semua warga sekolah mulai dari kepala sekolah, guru, pegawai, siswa dan orang tua serta warga masyarakat yang peduli terhadap pendidikan di SD Negeri Kalipasir. Tantangan Peningkatan mutu sekolah jelas semakin meningkat seiring dengan keberhasilan tercapainya sekolah pada era Sekolah Satndar Nasional.

Diantara yang menunjang keberhasilan pendidikan di SD Negeri Kalipasir adalah sumber daya guru yang mayoritas berkualifikasi pendidikan sarjana (S1), dan penerapan manajemen partisipatif dan keterbukaan sebagaimana yang diamanatkan dalam MBS

Kondisi yang demikian buka berarti tanpa kendala, mengingat masih belum tercukupinya sarana dan prasarana yang menunjang kegiatan belajar mengajar, diantaranya keterbatasan peralatan TIK.

Pembelajaran berbasis TIK agar lebih konstektual sangatlah wajar bila diperlukan laboratorium TIK/Komputer yang memadai beserta tercukupinya peralatan TIK yang berkualitas.


  1. Tujuan

Tujuan Pendidikan  tingkat satuan pendidikan dasar adalah meletakan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

Pengadaan alat peralatan TIK sebagai penunjang proses belajar mengajar mata pelajaran berbasis TIK di SD Negeri Kalipasir bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut.

  1. Meningkatkan keyakinan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan, keindahan dan keteraturan alam ciptaan-Nya.
  2. Mengembangkan pemahaman tentang berbagai macam perkembangan teknologi beserta dampak- dampak yang ditimbulkan untuk diambil manfaatnya dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari- hari
  3. Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif, dan kesadaran terhadap adanya hubungan yang salng mempengaruhi antar teknologi, lingkungan, dan masyarakat.
  4. Melakukan inkuiri ilmiah untuk menumbuhkan kemampuan berpikir, bersikap dan bertindak ilmiah serta berkomunikasi dalam memanfaatkan peralatan berbasis TIK.
  5. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara, menjaga moral anak didik sebagai akibat dari perkembangan teknologi yang semakin maju.
  6. Meningkatkan pengetahuan, konsep dan keterampilan ke jenjang selanjutniya.

  1. Hasil yang Diharapkan

Secara umum dengan lebih meningkatnya sarana dan prasarana penunjang proses pembelajaran di SD Negeri Kalipasir diharapkan mamu meningkatkan 8 unsur Standar Nasional Pendidikan secara menyeluruh.

Dengan lengkapnya peralatan TIK di SD  Negeri Kalipasir, diharapkan proses belajar mengajar mata pelajaran TIK lebih meningkatkan dan tepat guna yang ditandai dengan:

  1. Meningkatkan keyakinan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan, keindahan dan keteraturan alam ciptaan-Nya.
  2. Meningkatkan pemahaman tentang berbagai macam perkembangan teknologi beserta dampak- dampak yang ditimbulkan untuk diambil manfaatnya dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari- hari
  3. Meningkatkan  rasa ingin tahu, sikap positif, dan kesadaran terhadap adanya hubungan yang salng mempengaruhi antar teknologi, lingkungan, dan masyarakat.
  4. Terwujudnya inkuiri ilmiah untuk menumbuhkan kemampuan berpikir, bersikap dan bertindak ilmiah serta berkomunikasi dalam memanfaatkan peralatan berbasis TIK.
  5. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara, menjaga moral anak didik sebagai akibat dari perkembangan teknologi yang semakin maju.
  6. Meningkatkan pengetahuan, konsep dan keterampilan berbasis TIK sebagai dasar untuk melanjutkan  ke jenjang selanjutniya.
PROFIL SEKOLAH


  1. Nama Sekolah                                     :  SDN KALIPASIR
            Alamat                                                : Jl. Raya Hambaro
                                                                          Desa Leuwisadeng
                                                                          Kecamatan Leuwisadeng
                                                                          Kabupaten Bogor
  1. Tahun didirikan                                   : 1983
  2. Tahun beroperasi                                 : 1983
  3. Akreditasi                                           : B
  4. Tahun akreditasi                                  : 2012
  5. Status tanah                                        : Hak Milik



Data Siswa dalam 3  tahun terakhir

Kelas
Jumlahsiswa
2011/2012
2012/2013
2013/2014
I
50
56
44
II
62
50
55
III
72
60
48
IV
47
71
60
V
51
47
71
VI
49
50
46
Jumlah
331
334
324








Jumlah Rombongan Belajar
Kelas I
:
2 Rombongan Belajar
Kelas  II
:
2 Rombongan Belajar
Kelas  III
:
2 Rombongan Belajar
Kelas  IV
:
2 Rombongan Belajar
Kelas  V
:
2 Rombongan Belajar
Kelas  VI
:
2 Rombongan Belajar

Data Personal
Jumlah Guru/Staf
S.2
S.1
Sarmud
D.III
D.II
D.I
SLTA
SLTP
SD
Status Peg
Kepala Sekolah
-
1
-
-
-
-
-
-
-
PNS
Guru Tetap
-
5
-
-
-
-
-
-
-
PNS
Guru Bantu
-
-
-
-
-
-
-
-
-
    -
Guru Sukwan
-
4
-
-
-
-
2
-
-
Honor
Penjaga
-
-
-
-
-
-
-
1
-
PNS





Ketua Komite Sekolah,
Kepala Sekolah,
SDN Kalipasir




M. Yusuf




Saripudin, S. Pd. I.MM
NIP. 196206101984121002







No comments:

Post a Comment

ORMULIR PERMOHONAN REKOMENDASI PENYELENGGARAAN KEGIATAN PADA MASA PANDEMI COVID 19

  FORMULIR PERMOHONAN REKOMENDASI PENYELENGGARAAN KEGIATAN PADA MASA PANDEMI COVID 19         Leuwisadeng,...